ACEH ARTIKEL BERITA DAERAH

Pengenalan Bahasa Inggris Pada Anak Usia Dini Melalui Lagu - MataPemuda

Walies MH
Desember 27, 2022
0 Komentar
Beranda
ACEH
ARTIKEL
BERITA
DAERAH
Pengenalan Bahasa Inggris Pada Anak Usia Dini Melalui Lagu - MataPemuda

Penulis : Jasima Putri Aulia Mahasiswi Pendidikan Bahasa InggrisIAIN Langsa


Di zaman milenial ini, Bahasa Inggris memiliki peranan yang sangat penting bagi kehidupan semua orang, anak-anak maupun dewasa.bahasa inggris adalah bahasa tradisional yang penting dipelajari dan di kuasai. Alasan yang membuat Bahasa Inggris sangat penting untuk dipelajari adalah bahasa ini merupakan kunci penting saat kita ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi baik di dalam ataupun di luar negeri. Banyak negara yang menetapkan Bahasa Inggris sebagai bahasa resmi negara tersebut. Dengan begitu artinya banyak sekolah dan universitas yang menetapkan kemampuan Bahasa Inggris sebagai syarat yang paten dimiliki oleh para siswa yang akan melanjutkan pendidikannya. Semakin tinggi kemampuan siswa dalam berbahasa Inggris maka semakin tinggi pula kesempatan yang akan ia dapatkan untuk melanjutkan pendidikan tinggi. Dan semakin banyak juga peluang untuk mendapatkan pekerjaan.

Menurut beberapa teori bahwa waktu gold ataupun usia yang tepat untuk diajarkan vocabulary adalah pada usia anak-anak. Pengajaran  kosa-kata dapat diajarkan sesuai dengan usia perkembangan anak. Anak-anak  akan senantiasa mengingat apa yang diperkenalkan kepada mereka dan sudah tentu berbeda dengan usia dewasa yang sudah terkontaminasi banyak pemikiran sehingga memiliki keterbatasan dalam memory otak.  Tentunya hal ini sangat penting dan menjadi dasar seseorang dalam berbahasa. Seperti yang diungkapkan oleh Tarigan bahwa semakin banyak kosa-kata yang dimiliki oleh seseorang, semakin besar kesempatan mereka untuk berbahasa. Dengan kata lain, ketika kita memperkenalkan kosakata bahasa Inggris kepada anak-anak, secara tidak langsung kita menjembatani mereka untuk terampil berbicara bahasa Inggris. Pengenalan bahasa Inggris sebagai bahasa asing pada anak-anak tentu tidak semudah seperti yang dibayangkan. Dibutuhkan proses yang cukup panjang serta keterampilan ataupun cara yang harus dimiliki oleh seorang guru. Salah satu penerapan ataupun cara mengajarkan vocabulary pada anak usia dini adalah dengan menuliskan beberapa kosa kata sederhana kemudian menyanyikan kosa kata tersebut. Dengan bernyanyi anak-anak lebih menikmati proses belajarnya dan anak-anak juga lebih  mudah mengingat kosa kata yang di berikan oleh guru lewat nyanyianya. 

Gampong Meurandeh Dayah  merupakan salah satu gampong yang ada di provinsi Aceh, Kec. Langsa Lama, Kota Langsa,  Jumlah penduduknya kurang lebih 1.328 penduduk. Gampong yang terletak di sebuah kota, yang mana lingkungannya ramai ditempati oleh orang-orang  perantauan. Gampong merandeh dayah juga mendirikan dan melaksanakan pendidikan Islam melalui Taman Pendidikan Anak (TPA). Dalam upaya untuk dapat membangun karakter anak yang berakhlak dan berkepribadian islami sejak usia dini. Anak-anak pengajian di TPA tersebut kurang lebih  berjumlah 40 orang. Mereka melaksanakan pengajiannnya setiap malam, kecuali malam minggu. Dan pengajian di mulai pukul 19.00-20.30 WIB (setelah shalat magrib-setelah shalat isya). Di gampong inilah saya melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN).

Dalam melaksana KKN,  saya dan beberapa teman lainnya membuat program les belajar bahasa Inggris yang di laksanakan di TPA gampong Merandeh Dayah, dengan jumlah pelajar kurang lebih 20 orang. Dan dilakukan mulai pukul 13.30-15.45 WIB. Murid yang hadir mengikuti les belajar bahas Inggris banyak yang dari kalangan anak-anak, maka dari itu kami mengajarkan pelajaran bahasa Inggris yang sederhana, di mulai dengan pengenalan kosa kata yang sederhana. Metode pembelajaran yang kami lakukan adalah melalui dengan menulis kosa kata yang ingin di hafal, kemudian kosa kata yang di tuliskan dinyanyikan bersama-sama. Belajar sambil bernyanyi adalah cara membuat peserta belajar yang masih usia dini menikamati poses belajarnya. Dan itu terbukti secara nyata, peserta belajar sangat bersemangat dan menikmati proses belajarnya, sesuai dengan perencanaan pembelajaran yang diharapkan.Walaupun fasilitas belajar yang kami gunakan sangat sederhana dan memadai akan tetapi hal tersebut tidak mengurangi rasa semangat belajar mereka.  

Terkait kegiatan les belajar bahasa Inggris yang kami laksanakan, kami juga mewawancarai beberapa warga, guna mengetahui tanggapan mereka mengenai kegiatan les belajar bahasa Inggris yang kami adakan tersebut. dan hasilnya banyak dari mereka yang memeberikan tanggapan baik, dan mendukung kegiatan les belajar bahasa Inggris tersebut terus di laksanakan. Namun ada juga yang memeberikan tanggapan yang kurang setuju diadakan program tersebut mengenai jadwalnya, “ kegiatan les belajar bahasa inggris ini sudah bagus programnya, akan tetapi menurut saya waktu pelaksanaanya kurang tepat, karena jam 13.30 itu sudah sebaiknya bagi anak-anak istirahat di rumah ataupun waktu tidur siang mereka, karena mereka masih merasa capek baru pulang dari sekolah” ujar ibu Nurul merupakan salah satu warga Gampong Merandeh Dayah.

Demikian  pemaparan program kegiatan KKN yang dilaksanakan di Gampong Meurandeh Dayah. Penulis berharap anak-anak di gampong Merandeh Dayah dapat menjadi generasi penerus yang aktivis, kreatif, dan inovasi dalam memajukan desanya.

Penulis blog

Tidak ada komentar