BERITA POLRES POLRI

Bentrokan Sesama Wartawan Meriahkan Upacara HUT Bhayangkara ke-78 di Aceh Timur

Walies MH
Juli 12, 2024
0 Komentar
Beranda
BERITA
POLRES
POLRI
Bentrokan Sesama Wartawan Meriahkan Upacara HUT Bhayangkara ke-78 di Aceh Timur

Aceh Timur -Sejumlah awak media Aceh Timur yang meliput kegiatan upacara HUT bhayangkara Ke-78 di halaman polres Aceh Timur terjadi bentrok ataupun keributan Sesama awak media.

Kejadian keributan tersebut bermula saat usai kegiatan upacara HUT bhayangkara Ke-78 yang di pimpin oleh Kapolres Aceh Timur AKBP Nova Suryandaru,S.I.K,saat awak media mewawancarai Kapolres tiba-tiba salah seorang wartawan bernama Hasbi mendorong marhaban dan disitulah terjadi keributan hingga membuat panik para anggota polres dan tamu undangan.

Saat terjadi keributan Wakapolres Aceh Timur Kompol Iswar, S.H, ikut melerai pertikaian antara kedua wartawan dan tidak lama berselang Rakan pers lainnya yaitu Andi Juanda dan bunda Galuh langsung membawa kue tart yang bertuliskan selamat HUT bhayangkara Ke-78 tahun 2024.

Kejutan ini sudah kita rancang serta bekerjasama dengan Waka polres Aceh Timur Kompol Iswar, S.H, dan Alhamdulillah berjalan dengan lancar.ujar Dedi Saputra SH.


"Kami segenap wartawan Aceh Timur mengucapkan selamat HUT bhayangkara Ke-78 2024 dengan mengusung tema "Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas".

Serta kami juga mengapresiasi Kapolres Aceh Timur AKBP Nova Suryandaru yang selalu ada bersama rakyat dan bermitra baik dengan awak media tanpa memilih-milih.pungkas Dedi.

Sementara Kapolres Aceh Timur AKBP Nova Suryandaru,S.I.K juga mengungkapkan terima kasih kepada semua rekan media yang telah hadir serta membantu kinerja polri dalam pemberitaan.

"Saya juga terkejut dan tidak menyangka rekan-rekan media bisa membuat prank,tidak menyangka aja rekan-rekan buat prank dengan cara membuat keributan,biasanya rekan-rekan media hanya wawancara hari ini buat kejutan,ini sangat luar biasa dan sekali lagi saya ucapkan terimakasih.pungkas Kapolres Aceh Timur AKBP Nova Suryandaru.

Penulis blog

Tidak ada komentar